Posted in Berita on Jun 19, 2014.

Ciawi—Pendidikan dan Latihan Kepemimpinan Tingkat IV (Diklatpim IV) angkatan ke-52 dan 53 secara resmi ditutup oleh Deputi Bidang Pembinaan Pendidikan dan Pelatihan Aparatur Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI), Prof. Dr. Endang Wirjatmi Trilestari, M.Si., Rabu (19/6).

Dalam acara yang bertempat di Aula Komplek Bumi, Pusat Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (PPMKP) itu, Prof. Endang berpesan agar para alumnus diklat selalu meningkatkan kemampuan teknis kepemimpinan serta mendalami substansi permasalahan secara terus menerus. Menurutnya, Diklatpim sendiri bertujuan untuk memperdalam kemampuan teknis dalam kepemimpinan, mengasah kemampuan teknis yang sudah dimiliki sebelumnya, agar dapat dimanfaatkan di instansi masing-masing.

“Karakter kepemimpinan operasional Pegawai Negeri Sipil dalam rangka pelayanan kepada masyarakat perlu ditanamkan pada pejabat eselon IV. Oleh karenanya, pejabat eselon IV harus tetap menjaga semangat dalam meningkatkan kompetensi dan terus membuka diri untuk mengikuti diklat-diklat yang berguna bagi pengembangan kemampuan teknis dan substansinya,” tegas Endang.

Sementara itu, Kepala Biro Kepegawaian, Organisasi, dan Tata Laksana Sekretariat Kabinet RI, Safruddin, S.H., M.H., dalam sambutannya mengatakan bahwa Diklatpim IV inidilaksanakan untuk meningkatkan kompetensi pejabat eselon IV. Selain itu, lanjut Safruddin, kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan semangat dan motivasi peserta untuk menjadi pemimpin yang lebih baik.

Diklatpim yang dilangsungkan selama 39 hari itu diikuti oleh 75 peserta yang berasal dari Kementerian Pertanian, Sekretariat Kabinet, Kementerian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi, Kementerian Perumahan Rakyat, Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Badan Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia, Kementerian Politik Hukum dan Keamanan, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, dan Badan Koordinasi Keamanan Laut. ***(owr; ed:mnh)