Ciawi Bogor – PPMKP : Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Pertanian (Kementan) yang tengah mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar) di Pusat Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (PPMKP) berhasil meraih predikat atribut terbaik dan memperoleh penghargaan dalam kegiatan Presidential Lecture yang digelar Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) di Jakarta Convention Centre (JCC). Atribut caping yang merupakan topi khas petani ketika bekerja di sawah bertuliskan petani sejahtera bangsa berjaya dan selempang berwarna hijau bertuliskan Kementerian Pertanian yang dikenakan peserta membuat CPNS Kementan berbeda dengan CPNS Kementerian lainnya. Hal ini rupanya menjadi pusat perhatian panitia dan menjadi nilai tambah. Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian Kementan Abdul Halim yang turut hadir mendampingi peserta bersama Kepala Bidang Penyelenggaraan Pelatihan PPMKP Lebu serta Kepala Seksi Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan PPMKP Eri Herlina merasa senang dan bangga CPNS yang didampinginya meraih penghargaan ini. “ Penghargaan ini secara tidak langsung menunjukan jiwa kreativitas dan inovasi yang dimiliki CPNS yang merupakan generasi penerus Kementan sangat berkualitas, “ ucap Abdul Acara Presidential Lecture digelar Rabu (24/7) dibuka oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, dihadiri 6000 CPNS dari Kementerian dan Lembaga. Mereka adalah sebagian dari CPNS yang lolos seleksi perekrutan tahun 2018. Dalam sambutannya, wapres JK menyampaikan pentingnya generasi muda memegang prinsip tulus dan jujur dalam melayani masyarakat. “ PNS harus bekerja cepat dalam melayani masyarakat, jangan sampai ada pemikiran kalau bisa lambat kenapa harus cepat, tapi harus sebaliknya bila bisa dipercepat kenapa harus diperlambat. Pokoknya semua harus dipercepat,” kata Wapres.
Selain Wapres pihak panitia juga menghadirkan pembicara Former Minister of Personnel Management Republic of Korea, Pan Suk Kim, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro, serta Komisaris Utama PT. Net Mediatama TV dan Creative Director Opening and Closing 18th Asian Games 2018 Wishnutama. (RG/PPMKP)